Bagaimana caraku mencari cara untuk menetap di Jepang?

Hollaa…

Tidak sedikit teman-teman ku yang bertanya, bagaimana aku bisa sampai di negara ini dan menetap di salah satu kota tersibuk di dunia, TOKYO..

Well, aku adalah seseorang yang ga pintar-pintar amat dan ga bodoh-bodoh amat, tetapi aku adalah orang yang melek dan suka penasaran dengan sesuatu hal. Di saat ketidakmampuan ku untuk mengejar beasiswa ngetop atau mencoba lowongan dari Indonesia untuk bekerja perusahaan di Jepang, aku memilih jalan lain yang mungkin tidak semua orang mengetahuinya dan aku merasa di situ kesempatan pasti ada buat diriku yang ga punya kemampuan di bidang akademis.

“Untuk bisa menetap di satu negara, pasti ada SATU hal dasar yang harus ada di diriku”, pikirku kala itu.

Dan HAL itu adalah BAHASA

Yup, mau kemana pun, bahasa menjadi alat komunikasi yang penting. Dan kalian pasti pernah dengar “BAHASA ITU ADALAH JENDELA DUNIA

Seperti yang kita tahu nih yaa, bahasa INGGRIS adalah bahasa internasional yang umum untuk dikuasai dan rasanya kalau bisa berbahasa inggris, ada kebanggaan tersendiri.

Tapi eh tapi, ini tampaknya ga berlaku buat negara-negara di Asia Timur, termasuk Jepang. Jepang sangat bangga akan bahasanya sendiri, walaupun mereka sudah belajar bahasa Inggris dari bangku sekolah. Yah tetap aja, walaupun diajarin, budaya untuk menguasai bahasa asing itu masih belum terlalu ditanamkan.

Dan jalan ini yang aku pilih untuk memulai semuanya dari Nol. Tekad untuk menguasai bahasa JEPANG tiba-tiba terbesit di benakku dan itulah yang mendorongku…

Tinggalkan komentar